Belajar Bersama: Dinas PUPR Kota Banjarmasin Hadiri Public Hearing Standar Pelayanan Dinas Perkim Kota Banjarmasin

 


Banjarmasin- (15/05) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Banjarmasin diundang Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Banjarmasin untuk menghadiri Public Hearing/Dengar Pendapat mengenai Standar Pelayanan. Kegiatan ini berlangsung di Aula Rapat UPTD Rusunawa Teluk Kelayan. Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan dari Bidang Pengawasan Bangunan. 

Bidang Pengawasan Bangunan, merupakan bidang yang banyak melakukan interaksi langsung dengan masyarakat. Hal ini dikarenakan, pengurusan SLF dan PBG dibawah Bidang Pengawasan Bangunan. Untuk itu, Bidang Pengawasan Bangunan memerlukan dengar pendapat mengenai pelayanan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat di Kota Banjarmasin. 

Melalui dengar pendapat ini diharapkan standar pelayanan di Kota Banjarmasin dapat ditingkatkan. Selain itu juga, melalui diskusi ini, SKPD di Banjarmasin dapat menyesuaikan pelayanan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. 





Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama