Jumat, 12 Mei 2023
Kepala Dinas PUPR Kota Banjarmasin mewakili Kota Banjarmasin menghadiri Rapat Lintas Sektor Pembahasan Rancangan Peraturan Daerah RTRW Provinsi Kalimantan Selatan, yang disampaikan oleh Gubernur Kalimantan Selatan H. Sahbirin Noor. Dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Selatan, Kepala Daerah dari seluruh Kabupaten/Kota di Provinsi Kalimantan Selatan ataupun yang mewakili, serta Kepala Dinas di Lingkungan Provinsi Kalimantan Selatan.